Kamis, 26 Maret 2015

Perhatikan Hal-hal Berikut Sebelum Membeli Rumah Bekas


Kondisi fisik rumah bekas terkadang cenderung menurun, harganya pun belum tentu lebih murah dibanding rumah baru, terutama di kawasan sunrise property
Untuk Anda yang berencana ingin membeli rumah bekas, berikut beberapa tips dan trik yang perlu diperhatikan:

1. Kondisi Fisik
Perhatikan tampilan luarnya, meskipun tampilan luar saja tak cukup. Periksa juga kondisi dinding, lantai, saluran air, kayu jendela dan pintu, langit-langit, serta bukaan dan sirkulasi udara. Tanyakan juga usia bangunan tersebut. Usia fisik bangunan yang umum berkisar 30 – 40 tahun. Di atas itu, bangunan sudah memerlukan renovasi besar-besaran.

Ajak teman atau orang lain yang mengerti seputar bangunan rumah, untuk memberi opini kedua.

2. Sumber Air
Cek sumber air. Lokasi sumur pompa ideal berjarak 10 meter dari septic tank. Jika kurang dari 10 meter, ada kemungkinan air minum kurang layak dikonsumsi.Bila sumber air berasal dari PAM, pastikan pemilik rumah tidak bermasalah dengan tagihan air.

3. Listrik
Periksa apakah daya listrik di rumah tersebut cukup untuk segala peralatan elektronik Anda. Jika dirasa tidak cukup, Anda bisa upgrade daya secara online lewat pln.co.id. Pastikan instalasi kabel listrik dalam kondisi baik, jangan sampai terjadi korslet listrik yang dapat menyebabkan kebakaran.

4. Surat-surat
Periksa Surat Hak Milik (SHM), Izin Mendirikan Bangunan (IMB), dan sertifikat rumah beserta tanah tersebut. Pastikan juga apakah pemilik yang tertera di surat-surat tersebut adalah pemilik asli rumah tersebut. Pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) juga jangan lupa ditanyakan dan minta bukti pembayarannya. Selain itu, pastikan pula rumah tersebut tidak sedang dalam sengketa. Jika ternyata rumah tersebut masih dalam sengketa, sebaiknya dibatalkan rencana membeli rumah tersebut daripada harus repot di kemudian hari.

5. Lingkungan Rumah
Tak hanya kondisi fisik, untuk keamanan dan kenyamanan, lingkungan rumah juga harus jadi perhatian. Cek apakah daerah itu memiliki kondisi jalan yang baik atau penerangan yang cukup. Survei juga, apakah di kawasan tersebut sering terjadi kemalingan atau rawan banjir.

6. Anggaran Rumah
Pertimbangkan, apakah akan membayar secara tunai atau kredit. Ada baiknya menambah anggaran 10% untuk biaya renovasi rumah. Bila tak memiliki cukup uang, ada trik yang bisa dilakukan. (Baca:Tips Beli Rumah dengan Uang Terbatas

Sumber : Rumah.com

0 comments:

Posting Komentar