Selasa, 25 Agustus 2015

Solusi Cerdas Maksimalkan Ruang Sempit


Apakah Anda lebih memilih tinggal di apartemen dibandingkan rumah, namun ragu akan ruangannya yang terbatas? Jangan khawatir! Memiliki ruang apartemen yang sempit bukan berarti Anda harus berpikir sempit juga. Sebaliknya, Anda mesti berpikir luas dalam menghias apartemen yang kecil.
Sebenarnya saat ini cukup banyak apartemen dengan luas ruangan memadai, ditambah harga yang terjangkau. Salah satunya apartemen bersubsidi di kawasan Jakarta Timur, Delta Cakung. Untuk unit seluas 32 m2 dihargai 252 juta rupiah. Sementara Apartemen Menara Cibinong di Bogor menawarkan harga 190 juta untuk tipe 1 bedroom (22 m2). Tetapi bila saat ini Anda telah memiliki apartemen, beberapa tips inspiratif yang dikutip dari Balkonie.com ini dapat ditiru untuk membuat ruang nampak lega dan bebas dari kesan sempit.
Gunakan Furnitur Multifungsi
Menggunakan furnitur multifungsi tidak hanya bersifat lebih praktis, namun juga menghemat banyak ruang di apartemen Anda. Dari mulai penggunaan meja dan tempat tidur yang memiliki rak penyimpanan barang dibawahnya, atau sofa dengan space untuk rak buku. Cara ini pun dinilai sangat berhasil membuat apartemen menjadi lebih luas.
Selain multifungsi, Anda juga perlu mencari furnitur yang bisa dilipat (foldable). Salah satunya kursi lipat. Furnitur ini ideal bagi Anda yang tinggal sendiri atau berdua, karena hanya digunakan saat ada tamu berkunjung. Selain itu, kursi lipat juga bersifat fleksibel sehingga bisa disimpan dan diletakkan di ruang manapun.
Tirai Sebagai Pembatas
Penggunaan tirai sebagai pembatas merupakan cara mudah untuk memisahkan -bukan membagi- ruang di apartemen Anda. Kehadiran tirai sangat membantu untuk memisahkan antar ruang tamu dan kamar tidur. Tirai juga dapat digunakan untuk membatasi dapur, ruang makan, serta ruangan lainnya.
Untuk Dapur Anda
Untuk membuat dapur apartemen memiliki kesan luas, Anda dapat menggunakan jendela lama sebagai pembatas ruangan dan gerobak bergulir untuk memaksimalkan tempat penyimpanan. Untuk mengaplikasikan jendela, hubungi profesional terlebih dahulu. Penggunaan jendela kaca dirasa mampu memberikan batasan antara dapur dengan ruangan lain, namun tidak membatasi pandangan Anda sehingga apartemen tetap terlihat lapang.
Sedangkan untuk gerobak dengan roda, Anda bisa membelinya di toko perabotan rumah atau membuatnya sendiri. Penggunaan gerobak ini efektif dalam memaksimalkan dapur yang kecil karena selain dapat memberikan tempat penyimpanan ekstra, gerobak ini juga dapat dipindahkan sesuai keinginan dan ringan.
Jaga Agar Tetap Terorganisir
Apartemen yang terorganisir tentu saja akan memberikan banyak ruang dan membuatnya tetap bersih. Pintarlah memilah barang mana saja yang harus disimpan, dan yang harus dibuang. Tetapi kesalahan yang sering dilakukan ketika ingin mengorganisir apartemen, adalah dengan membeli tempat penyimpanan yang dianggap sebagai solusi cepat dan mudah. Ternyata hal ini bukan jawaban tepat. Karena terkadang ukuran tempat penyimpanan justru memakan lebih banyak ruang.
Ilusi Mata dengan Cermin
Memasang cermin di apartemen merupakan solusi pintar untuk memberikan ilusi ruangan yang lebih besar. Selain itu, penggunaan cermin juga membawa manfaat lainnya, yaitu membuat ruangan lebih cerah dan hidup dengan adanya pantulan cahaya. Anda bisa menggunakan cermin berukuran besar yang ditempel di dinding. Secara instan, hal ini memberikan ilusi bahwa ruangan tersebut adalah ruangan yang besar. Jika tak menyukai penggunaan cermin besar, Anda dapat memasang banyak cermin kecil untuk memberikan ilusi yang maksimal.

Sumber : Rumah.com

0 comments:

Posting Komentar