Selasa, 19 Mei 2015

Bersihkan Rumah dalam 10 Menit, Begini Caranya !



Anda tiba-tiba kedatangan tamu, sementara kondisi rumah berantakan dan kotor,  jangan khawatir. Bersihkan rumah hanya dalam 10 menit, bisa!

Dikutip dari Rumah.com, berikut tips bersihin rumah dengan cara yang sederhana dan cepat.

1. Buat Prioritas
Untuk menghemat waktu, langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat prioritas ruangan yang harus dibersihkan. Jika tamu berkunjung hingga malam, bersihkan ruangan yang diperlukan, misalnya ruang tamu dan kamar mandi.

2. Minta Bantuan
Minta anak-anak atau pasangan membantu merapikan ruangan dengan mengambil mainan, buku, dan pakaian yang berserakan. Hal ini mempercepat proses membersihkan dan mempersempit area yang harus dibersihkan.

3. Kilapkan Jendela
Bersihkan jendela serta elemen kaca dalam rumah. Hilangkan bekas sidik jari dan kotoran lain yang menempel.

4. Bersihkan TV
Televisi paling sering dilihat tamu, bersihkan dari debu yang menempel.

5. Hewan Peliharaan
Gunakan pembersih debu untuk menghilangkan debu dan sisa rambut hewan peliharaan di lantai bila tidak memiliki waktu untuk memakai vakum.

6. Kamar Mandi
Bersihkan kotoran dan sisa pasta gigi di dinding, cermin, lantai kamar mandi, atau toilet. Rapikan peralatan yang berserakan dan letakkan di bawah wastafel atau lemari. Jangan lupa ganti handuk atau lap di kamar mandi dengan yang bersih.

7. Lakukan dengan Cepat
Barang-barang seperti majalah atau buku yang berserakan ditumpuk bersamaan di rak buku.

8. Bersihkan Dapur
Bersihkan meja dapur, wastafel, dan kran. Rapikan juga peralatan meja dapur dan dekorasi atau tempatkan di lemari agar terlihat bersih.

9. Beri Pengharum
Pengharum ruangan dapat membuat ruangan segar. Anda bisa membakar lilin beraroma atau semprotkan pengharum ruangan.

0 comments:

Posting Komentar